PARTISIPASI DINAS PETERNAKAN JAWA TIMUR...

PARTISIPASI DINAS PETERNAKAN JAWA TIMUR DALAM BAZAR MEMPERINGATI HARI JADI PROVINSI YANG KE 74 TAHUN 2019 YANG DILAKSANAKAN BADAN PENGELOLA KEUANGAN DAN ASET DAERAH

Jumat, 27 September 2019 | 10:24 WIB Penulis : Web Admin Dibaca : 874 kali
PARTISIPASI DISNAK HARI JADI PEMPROV JATIM

Dalam rangka Hari Jadi Provinsi yg ke 74 Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah mengadakan Bazar yang dilaksanakan pada tanggal 26 September 2019 mulai pukul 07.00 sampai 15.00 di sepanjang jalan Johar (depan kantor BPKAD). Bazar diikuti oleh 26 stand terdiri dari OPD Agromaritim lingkup Provinsi Jawa Timur (Peternakan, Pertanian, Perikanan dan Kelautan) dan beberapa perusahaan swasta yang menampilkan produk pangan dan olahannya. Dinas Peternakan menampilkan Produk Susu UHT, dan Youghurt dari PT.Greenfields, telur asin dari UKM Sidoarjo, telur ayam ras dan telur puyuh dari Sidoarjo, telur ayam buras dari UPT Magetan Harga jual produk yang ditampilkan rata-rata 2 sampai 3 ribu rupiah dibawah harga pasar Animo pengunjung terhadap produk peternakan cukup baik hal ini dapat dilihat dari banyaknya pengunjung dan transaksi di stand Dinas Peternakan. Melihat antusiasme pengunjung, untuk penyelenggaraan kedepan hendaknya panitia menyiapkan ruang yang lebih luas sehingga masing-masing pengisi bisa menampilkan lebih banyak produknya. Transaksi yg terjadi selama bazar :
- Susu UHT 30 karton
- Youghurt 50 botol
- Telur Asin 300 butir
- Telur Puyuh 20 kg
- Telur Buras 50 pack
- Telur Ras 150 kg

 

Sumber: DISNAK JATIM