“Bantuan berupa complete feed dan obat-obatan ini tidak langsung kami distribusikan ke peternak dan wilayah tetapi kami percayakan kepada Dinas Peternakan Provinsi yang telah berkoordinasi dengan Dinas yang membidangi fungsi peternakan di daerah. Karena Dinas terkaitlah yang lebih mengetahui keadaan di lapangan”, ungkap Gede Agus Caya, perwakilan ASOHI, saat penyerahan bantuan di Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Probolinggo.
Saat kunjungan ke Kecamatan Sukapura, terlihat debu vulkanik menyelimuti kursi dan lantai kantor kecamatan. Hal ini dianggap biasa oleh salah satu Satpol PP di kecamatan, karena saat itu angin berhembus ke arah timur sehingga debu vulkanik kemungkinan terbawa ke daerah lumajang. Dijelaskan pula bila angin dari Bromo berhembus ke Kecamatan Sukapura maka akan mengganggu jarak pandang karena selain kabut, angin juga membawa debu vulkanik dari Bromo. (-nd-)
Sumber: DISNAK JATIM