Jumat (27 September 2019), Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Peternakan Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur melaksanakan kegiatan pertemuan wilayah pengembangan kawasan itik berbasis korporasi dengan fokus wilayah kegiatan di kabupaten Mojokerto. Pertemuan ini dihadiri oleh Direktorat PPHP Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementrian Pertanian, Biro Perencanaan Sekjen Kementan, BPP SDMP, BBPP Batu, BPTP, Dinas Pertanian Mojokerto, serta Kelompok Ternak Itik Mojokerto.
Hasil dari Pertemuan ini antara lain:
- Progress kegiatan bahwa sudah terbentuk tim pembina dan tim teknis Provinsi dan Kabupaten.
- Sudah terbentuk unit manajemen kelompok yakni UMK "MoroHasil" yg saat ini sedang dalam proses pengurusan badan hukum.
- Action plan selanjutnya :
- Dilaksanakan bimtek manajemen korporasi di pertengahan oktober oleh Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur
- Bimtek penunjang dilaksanakan oleh BBPP Batu pada minggu ketiga bulan Oktober.
- pendampingan oleh tim pembina dan tim teknis Provinsi, Kabupaten dan tim Pusat. - Segera direncanakan Action Plan untuk 2020 sebagai bahan pembahasan kegiatan antar Eselon 1 di Pusat.
Sumber: DISNAK JATIM